Beberapa hari ini gw merasakan tidur nggak nyenyak, setelah tidur malam sekitar 3 jam, tiba2 aku terbangun merasakan otot nyeri di bagian tungkai kaki...
oh no... kaki gw kram... sakit banget..
Kram merupakan kontraksi otot yang memendek atau kontraksi sekumpulan otot yang terjadi secara mendadak dan singkat, yang biasanya menimbulkan nyeri.
|
Kram biasa terjadi pada seseorang yang sehat, terutama setelah melakukan aktivitas yang berat. Beberapa orang lainnya mengalami kram pada tungkainya ketika sedang tidur malam.
Kram bisa disebabkan oleh kurangnya aliran darah ke otot yang terkena.
|
Kram paling sering terjadi pada otot betis atau kaki.
|
Diagnosis ditegakkan berdasarkan gejala.
|
Kram biasanya tidak berbahaya dan tidak perlu diobati.
|
Kram bisa dicegah dengan menghindari olah raga setelah makan dan meregangkan otot-otot sebelum berolah raga dan sebelum tidur.
Kesemutan, kram, dan mati rasa atau kebas atau yang sering disebut 3K ini terjadi karena adanya gangguan pada pembuluh darah biasanya terjadi pada orang yang menderita penyakit. Penyakit yang biasanya ditandai dengan kesemutan, kram, atau mati rasa ini adalah diabetes dan kolesterol tinggi.
Sumber ;
http://www.prospektif.com/terkini/artikel.html?id=1482
No comments:
Post a Comment